indoposonline.id – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri mengapresiasi 18 pegawai KPK yang yang mengikuti Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan.
“Ini menunjukkan semangat dan tekad pegawai KPK tidak pernah menyerah dan mundur serta mempertahankan satu tekad untuk memberantas korupsi,” kata Firli dalam Apel Pemberangkatan Peserta Diklat Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Rabu (21/7).
Pada kesempatan itu, Firli berpesan kepada para pegawai KPK yang diangkat sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), untuk tetap independen dan netral dalam melaksanakan tugas sebagai penegak hukum.
“Menjadi ASN tidak akan mengurangi independensi dan netralitas dalam pelaksanaan tugasnya,” tegas dia.
Ditambah, pegawai KPK yang diangkat ASN kini juga memiliki tiga peran penting. “Yaitu sebagai pelaksana kebijakan publik, pelayan public, dan perekat kesatuan dan persatuan bangsa,” tambah Firli.
Diketahui, KPK telah memberangkatkan 18 peserta Diklat Bela Negara dalam Apel Pemberangkatan Peserta Pendidikan Pelatihan Bela Negara dan Wawasan Kebangsaaan, Rabu (21/7).
Pelatihan ini merupakan kerja sama antara KPK dengan Kementerian Pertahanan yang merupakan tindak lanjut proses pengalihan pegawai KPK menjadi ASN.(ydh)
Ketua KPK: Jadi ASN Tidak Kurangi Independensi dan Netralitas
