indoposonline.id – Peristiwa kebakaran kembali terjadi di wilayah Jakarta Timur. Kali ini, toko sembako dua lantai dan warung tempe tahu milik Ojay Mikroyo, 55, dan Wiyah, 40, di kawasan Pasar Induk, RT 08/01, Kel. Kampung Tengah, Kec. Kramat Jati, berkobar api, Selasa (20/7/2021) pukul 14.57 WIB.
Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, api kali pertama diketahui titik kenalnya di kawasan Pasar Induk Kramat Jati dekat blok sayur.
“Penyebabnya diduga kompor dari warung tempe,” terang Gatot, Selasa (20/7/2021).
Saat itu, warga melihat api berasal dari warung tempe sebelah bangunan toko sembako 2 lantai dengan luas 156 meter persegi. Ketika itu, warung tempe sedang dalam keadaan tutup, sedang ditinggal pemiliknya yakni Mpo Wiyah.
Sehingga sebagian warga sekitar yang sedang beraktivitas dan merayakan Idul Adha, berhamburan melihat api membesar. Warga pun ikut memadamkan api bersama petugas Damkar Jakarta Timur yang turun kelokasi kejadian.
“Kerugiannya ditaksir mencapai sekitar Rp312 juta,” ujar Kasi Ops Damkar Jaktim, Gatot.
Sementara, sebanyak 14 unit kendaraan operasional Damkar Jakarta Timur beserta sarana pendukung dan 70 personil petugas damkar memadamkan dititik asal api tersebut. (ibl)
Toko Sembako di Kawasan Pasar Induk Kramat Jati Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp312 Juta
