IPOL.ID- Manajemen kontestan Liga 2, Dewa United FC sangat mengapresiasi PSSI yang bekerja sangat keras untuk dapat menggulirkan kompetisi Liga 1 dan 2 musim ini di tengah masa PPKM pandemi Covid – 19.
“Kabar kompetisi segera bergulir jadi angin segar buat Dewa United FC yang terus berlatih di masa PPKM. Kami sangat berterima kasih ke PSSI yang terus berusaha memperjuangkan kompetisi agar bisa berjalan lagi,” kata COO Dewa United FC, Rendra Soedjono dalam keterangan resminya, Selasa, (24/8).
Selain menyampaikan apresiasi secara resmi ke PSSI, sambung Rendra, Dewa United FC juga memberikan apresiasi tinggi kepada Polri, Menpora dan Satgas Covid – 19 yang sudah memberi izin kompetisi kembali digelar. Sebab kata Rendra, tanpa izin dari Polri, Menpora dan Satgas Covid – 19 maka PSSI juga tak bisa berbuat apa-apa untuk kembali menggelar kompetisi di masa pandemi Covid – 19 yang belum reda.
“Semuanya adalah satu kesatuan. Polri, Menpora, Satgas Covid -19, PSSI, klub peserta Liga 1 dan 2 adalah komponen yang saling melengkapi untuk menyelenggarakan kompetisi di masa pandemi. Peran salah satu komponen hilang, otomatis tak kan terlaksana kompetisi Liga 1 dan 2 musim ini,” Rendra berujar.