IPOL.ID – Universitas Pancasila (UP) menggelar Upacara Bendera 17 Agustus dengan protokol kesehatan (prokes) yang ketat, di Jakarta, Selasa (17/8/2021). Rektor UP Prof Dr Edie Toet Hendratno SH, MSi, FCBArb hadir sebagai inspektur upacara dengan menggunakan pakaian adat.
”Marilah kita bersyukur ke hadirat Allah SWT, pada hari ini kita memperingati tanggal 17 Agustus 2021 dalam suasana pandemik COVID-19 masih dapat bersama-sama melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 di kampus tercinta ini. Semoga Allah SWT selalu memberikan kesehatan kepada seluruh sivitas akademika Universitas Pancasila dan tetap melakukan protokol kesehatan untuk menjaga dari penyebaran COVID-19,” ungkap Edie dalam sambutannya, Selasa (17/8/2021).
Menurutnya, selama 76 tahun Indonesia merdeka, banyak kemajuan yang dicapai bangsa dan Negara Indonesia. Dikatakannya, Indonesia sudah menjadi negara yang modern, secara ekonomi termasuk 10 terbaik di dunia.
Secara politik Indonesia dihormati oleh negara-negara di dunia. Kepercayaan Internasional juga sangat baik terhadap Indonesia.