Tim asuhan Bambang Nurdiansyah pun dapat memperkecil keadaan pada menit ke-50.
Adalah Patrich Wanggai yang mencatatkan gol pertama untuk RANS Cilegon FC dalam laga ini.
Gol bermula ketika kiper Fenerbahce salah memberikan umpan, pemain RANS Cilegon FC yang melakukan pressure pun dapat merebut bola.
Si kulit bulat lalu diumpankan ke Patrich Wanggai yang langsung disonteknya dan memperkecil kedudukan menjadi 1-2.
Pada menit ke-53, tekanan yang dibuat RANS Cilegon FC kembali membuat pemain lawan kehilangan bola. Fenerbahce pun harus kebobolan untuk kali kedua.
Kali ini, Patrich Wanggai berhasil merebut bola di depan kotak penalti Fenerbahce dan mengirimkan umpan ke sisi kiri.
Bola sampai ke Ikshsan Nul dan dengan kaki kirinya mampu merobek gawang Fenerbahce.
Sayangnya, RANS Cilegon FC lengah dan kembali kebobolan yang terjadi pada menit ke-78.
Melalui bulid up ciamik dari lini tengah, Bora Aydinlik dapat menerima umpan kunci dari rekannya dan melesakkan tembakan keras dari dalam kotak penalti RANS Cilegon FC.