Pelanggan IndiHome juga dapat menikmati serial global favorit para penggemar seperti Marvel Studios’ “Loki”, “The Mandalorian”, film Marvel Studios’ “Avengers: Endgame”, Disney’s “Aladdin” dan “Frozen 2”, Disney dan Pixar’s “Luca”, serta 10 film Indonesia terlaris sepanjang masa seperti “Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1” (film #1), “Laskar Pelangi” (film #4), “Habibie & Ainun” (film #5), “Pengabdi Setan” (film #6), “Ayat-Ayat Cinta” (film #8), dan masih banyak lagi.
“Kami sangat antusias untuk menghadirkan hiburan tanpa batas kepada para pelanggan IndiHome milik Telkom. Bersama dengan IndiHome, layanan ini akan memberikan kemudahan bagi para pelanggan untuk mengakses ragam konten hiburan yang tersedia di Disney+ Hotstar,” ujar Vineet Puri, General Manager, Indonesia, The Walt Disney Company dalam siaran persnya, Kamis (3/9).
“Berkat jangkauan luas serta pemahaman pasar Indonesia yang baik dari IndiHome, para pelanggan IndiHome kini tidak hanya dapat menikmati cerita-cerita terbaik dari brand ikonik Disney, tapi juga konten lokal berkualitas karya para sineas dan studio ternama di Indonesia.”
E. Kurniawan, Vice President Marketing Management Telkom mengatakan, pihaknya sangat senang dapat menghadirkan Disney+ Hotstar di layanan fixed broadband IndiHome yang akan semakin melengkapi program hiburan berkualitas.