“Menurut saya, Super Esports Series ini memberikan dampak positif bagi komunitas. Karena dengan adanya acara ini memungkinkan menemukan regenerasi pemain di scene PES Indonesia. Turnamen ini kan juga menggunakan format tim bukan individual, jadi bisa mengasah kemampuan kerjasama mereka sebagai satu tim. Karena bermain dengan tim itu berbeda sekali dengan bermain individual. disitu mereka harus memliki kemampuan komunikasi yang baik agar tim bisa meraih hasil maksimal,” ungkap Faidan.
Tertarik unjuk kemampuan dan menjadi jawara Super Esports Series 2021? Caranya mudah. Kamu hanya perlu mendaftarkan diri melalui https://superesportseries.superlive.id/ dan ikuti petunjuk pendaftaran yang tertera di website tersebut.
Ikuti juga informasi menarik dan up to date lainnya di Instagram @Superchallenge_id. Jadi tunggu apa lagi? Daftar sekarang, siapkan strategi terbaikmu, dan berjuang demi memenangkan hadiah senilai ratusan juta rupiah!.( bam/msb).