IPOL.ID – Viral video pendek yang memperlihatkan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, terperosok ke dalam parit. Akibatnya, sepatu Anies basah dan terpaksa jalan tanpa alas kaki.
Kejadian tersebut terjadi saat Anies mengunjungi Wisma Pulih COVID-19 RW 07 Kelurahan Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara, untuk meninjau gebyar vaksinasi massal, Sabtu (11/9).
Video memperlihatkan petugas keamanan berjalan di depan mantan mendikbud tersebut. Mereka meminta warga di sekitar lokasi untuk menjaga jarak sebagai prokes Covid-19.
Anies kemudian berjalan sambil menyapa warga yang bergantian memanggil namanya. Anies tampak tak melihat kondisi sekitarnya sambil melambaikan tangan ke arah warga yang menyapanya. Kemudian tiba-tiba dia terperosok ke dalam parit.
Sementara itu, melalui akun Instagram pribadinya, Anies Baswedan mengungkapkan kegembiraannya saat kecemplung got. Dia mengatakan, perjalanannya menuju sentra vaksinasi di Tanah Merah Jakarta Utara tersebut cukup seru.
“Lagi jalan kaki kecebur di got, terus ganti sandal jepit,” tulis Anies di Instagram.