Iriawan mengatakan para pemain akan mulai menjalani pemusatan latihan (TC) mulai pekan depan.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memimpin latihan anak asuhnya di Chang Training Ground, Buriram, Thailand, jelang melawan Thailand pada babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.
“Para pemain langsung menjalani pemusatan latihan di Tajikistan mulai pekan depan,” ungkap Iriawan.
Selain Bagus Kahfi, Shin Tae-yong juga memanggil sejumlah pemain Indonesia yang berkarier di luar negeri.
Mereka adalah Witan Sulaeman, Sadil Ramdani, Syahrian Abimanyu, Natanael Siringo Ringo, Asnawi Mangkualam, dan Egy Maulana Vikri.
Namun, dua nama diragukan bisa memenuhi panggilan Shin Tae-yong.
Dua pemain itu, yakni Saddil Ramdani dan Egy Maulana Vikri.
Egy Maulana Vikri diketahui tak diizinkan klubnya, FK Senica, untuk main di Kualifikasi Piala Asia U-23 2023 karena tak masuk kalender FIFA.
Sementara itu, Saddil Ramdani diketahui sedang dalam kondisi cedera.
Saddil Ramdani diperkirakan akan absen selama tiga bulan ke depan. (bam)