3. Workshop for Teachers and Students:
20 – 24 September 2021 (SMPN 18 Kota Cirebon)
27 September – 1 Oktober 2021 (SMPN 1 Kota Cirebon)
Dipandu oleh para seniman Sinau Art, workshop ini bertujuan untuk membantu guru dan siswa di Cirebon menggunakan seni dan teknologi sebagai alat belajar, komunikasi, dan berpartisipasi dalam komunitas lokal dan global. Di tahun kedua ini, program berlanjut dengan SMPN 1 Kota Cirebon yang telah berpartisipasi pada 2020, dan memulai kerja sama baru dengan SMPN 18 kota Cirebon untuk memperluas cakupan program ke peserta yang lebih banyak.
Dengan protokol kesehatan yang ketat, total ada 175 siswa dan 20 guru yang berpartisipasi dalam 5 lokakarya yang menggabungkan unsur budaya, sains, alam, dan seni media.
4. Final Presentation: 15 October 2021
Presentasi Akhir berupa pameran kecil yang menampilkan hasil belajar siswa dan presentasi dari para seniman yang terlibat. Acara ini juga akan menjadi penutupan dari proyek Made in Cirebon tahun 2020.
Presentasi ini akan disiarkan melalui Zoom, YouTube, dan Instagram ARCOLABS dengan acara yang meliputi launching video dokumenter, presentasi siswa dan diskusi bersama seniman.