IPOL.ID – Istri Gubernur DKI Anies Baswedan, Fery Farhati mengungkap cikal bakal digelarnya kegiatan Ibu Ibukota Awards yang sudah berjalan selama dua tahun belakangan. Kegiatan ini, awalnya muncul berkat inisiasi dirinya semenjak menjadi seorang isteri gubernur.
Dia menceritakan, selama menjadi seorang istri kepala daerah dirinya kerap berkunjung ke sudut-sudut perkotaan dan bertemu banyak perempuan. Khususnya para perempuan yang memiliki peran sebagai roda penggerak di dalam keluarga dan lingkungan.
“Awalnya, inisiasi Ibu Ibukota Awards muncul ketika saya mendapat peran sebagai istri gubernur. Saat itu saya banyak berkunjung ke sudut-sudut kota Jakarta, dan di sana saya banyak bertemu perempuan-perempuan yang memiliki peran sebagai roda penggerak di dalam keluarga dan juga di lingkungan sekitarnya,” ungkap Fery Farhati saat berbincang melalui podcast “Si Ipol”, Rabu (6/10) pagi.
Berbeda dengan saat sebelum menjadi isteri orang terpenting di ibu kota. Fery hanya menjalankan rutinitas layaknya warga biasa, sehingga tak pernah melihat sosok-sosok penggerak yang mempunyai dampak luar biasa untuk lingkungan.