Lebih lanjut Fahmi menjelaskan bahwa Secara fisik, keberadaan jalur yang sudah dibangun sepanjang 97,77 km itu sekurang-kurangnya telah mengubah penampakan jalanan yang kebetulan ditetapkan sebagai lokasi dari rute yang akan dilalui pengguna sepeda. Ini pun sudah ikut menyumbang pencapaian Pemprov DKI Jakarta di bidang mobilitas kota yang mendapat Sustainable Transport Award 2021, penghargaan yang pernah diterima antara lain oleh Kota Bogota, Seoul, New York City, Guangzhou, dan San Francisco.
“Tetapi seperti di kota mana pun di dunia yang punya keinginan serupa dengan Jakarta, jalur sepeda ini hanya satu dari sejumlah langkah yang dibutuhkan bagi sebuah transformasi perilaku, kebiasaan, dan budaya dalam bermobilitas. Prasarana ini tidak serta merta orang mau meninggalkan kenyamanan kendaraan bermotor pribadi untuk bersepeda sehari-hari,” ucapnya.
Ia menilai dibandingkan dengan kota-kota lain di dunia yang serius untuk terus meningkatkan sarana dan prasarana untuk mendukung mobilitas warganya, Jakarta justru terlihat sudah berpuas diri dengan pembangunan jalur sepeda.