Berbagai pihak, menurutnya, perlu ikut berkontribusi dan ikut berpikir keras menjalankan roda pemerintahan agar jalannya pemerintahan bisa berjalan efektif.
“Untuk itu, apa yang kalian pikirkan adalah bagian dari kontribusi dalam proses pembangunan nasional. Untuk itu, sekali lagi saya berterimakasih kepada kalian semuanya kalian telah memiliki pemikiran- pemikiran yang bagus dalam melakukan tindakan demo yang cukup baik dan tertib,” tukasnya.
Meski diguyur gerimis, Moeldoko mengimbau agar massa aksi tetap mematuhi protokol kesehatan dalam melancarkan setiap aksi penyampaian pendapat.
Dalam aksi peringatan yang bertema ‘7 Tahun Jokowi Mengkhianati Rakyat’ dengan tagar #JOKOWILASTSEASON BEM SI memiliki 12 tuntutan. (ibl)