IPOL.ID- Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) memimpin upacara ziarah nasional untuk memperingati Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (10/11/2021.
Presiden Jokowi yang mengenakan pakaian formal dengan jas berwarna gelap tiba di TMP Kalibata, dengan didampingi Wakil Presiden Ma’ruf Amin, sebagaimana tayangan langsung dari kanal resmi Youtube Sekretariat Presiden, Rabu.
Jokowi selaku Inspektur Upacara memimpin upacara yang dimulai sekitar pukul 08.00 WIB dan digelar dengan penerapan protokol kesehatan ketat.
Tampak dari tayangan langsung Youtube Sekretariat Presiden, beberapa Menteri Kabinet Indonesia Maju yang hadir di lokasi yakni Menteri Sosial Tri Rismaharini, dan juga Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, yang akan menjadi pembaca doa.
Upacara dimulai setelah, Presiden Jokowi menerima laporan dari Komandan Upacara. Para peserta upacara kemudian memberi penghormatan kepada para pahlawan dengan diikuti sikap hormat senjata.
Para peserta upacara kemudian mengenang pertempuran 10 November 1945 di Surabaya, dengan ditandai bunyi sirene. Setelah itu, Presiden memimpin prosesi mengheningkan cipta.