“KONI Pusat mendukung penuh penyelenggaraan Piala Presiden Esports 2021 dan berharap acara seperti ini terus bisa digelar untuk menjaring bibit-bibit esports Tanah Air untuk bisa bersaing di kompetisi level dunia, terutama dengan banyaknya event-event esports Internasional seperti SEA Games 2021, Asian Games 2022, serta Kejuaraan Dunia Esports 2022 di Indonesia,” ungkap Ade Lukman.
Grand Final Piala Presiden Esports 2021 yang diselenggarakan di Bali juga dianggap mampu membangkitkan pariwisata Pulau Dewata lewat sports tourism. Kadisdikpora Provinsi Bali I Ketut Ngurah Boy Jayawibawa mengatakan bahwa gelaran ini seperti memunculkan denyut bagi pariwisata Bali yang terpuruk selama pandemi. Event ini juga dianggap dapat memotivasi anak muda di Bali untuk bisa berprestasi dan mengharumkan nama bangsa di kancah dunia.
“Pemerintah Provinsi Bali berterima kasih dan mengapresiasi Piala Presiden Esports 2021 karena telah memilih Bali sebagai tuan rumah penyelenggaraan main event. Ini merupakan hal yang sangat membahagiakan mengingat Bali selama ini mengandalkan pariwisata yang sempat terpuruk di masa pandemi. Untuk itulah kami berharap Bali bisa terus menjadi tuan rumah penyelenggaraan event-event esports lewat sports tourism,” tandasnya. (bam)