Pengukuhan digelar di Gedung Pertemuan, Olahraga, dan Seni atau Dome Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (31/1) pagi.

“InsyaAllah Presiden hadir, Wapres hari ini sudah ada di sini,” kata Gus Yahya usai gladi bersih di Dome, Minggu malam.

Pengukuhan dan pelantikan pengurus PBNU akan dipimpin langsung oleh Rais Aam PBNU KH Miftachul Ahyar. Presiden diundang untuk memberikan sambutan pengukuhan.

Sebagian pengurus yang dikukuhkan telah hadir di Balikpapan. Sebagian lagi tidak bisa hadir namun tetap akan mengikuti prosesi pengukuhan secara daring.

Pengukuhan kali ini juga disiarkan secara langsung melalui 750 kanal YouTube santri serta kanal YouTube NU Online sehingga bisa diikuti oleh para Pengurus Cabang, MWCNU, hingga Ranting NU.

Pengukuhan juga akan didahului penandatanganan nota kesepahaman antara PBNU dengan dua kementerian, yaitu Kementerian Kelautan dan Perikanan dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.