IPOL.ID – Timnas Kamboja U-23 menang telak atas Brunei Darussalam 6-0 dalam laga lanjutan Grup A Piala AFF U-23 di Stadion Nasional Morodok Techo, Phnom Penh, Senin (14/2) malam.
Pertandingan tersebut sempat diganggu dengan hujan deras disertai angin. Kondisi ini memaksa wasit menunda pertandingan selama 30 menit guna menunggu surutnya genangan air di lapangan.
Bermain di hadapan publiknya sendiri, Timnas Kamboja bermain mendominasi. Pasukan Hirose Ryu itu kerap kali menebar ancaman ke lini pertahanan Brunei Darussalam. Bahkan mereka dipaksa bermain bertahan karena para pemain Kamboja terus melancarkan serangan.
Di menit ke-18, tuan rumah mulai membuka keran gol melalui sundulan Sieng Chanthea. Dua menit kemudian pundi gol Kamboja bertambah dari aksi Nhean Sosidan.
Kamboja kembali mengoyak gawang yang dijaga Abdul Mutalip di menit ke-32. Kali ini Sa Ty yang menjadi pelakunya. Babak pertama pun ditutup 3-0 untuk tuan rumah.
Babak kedua diwarnai hujan deras mengguyur Stadion Nasional Morodok Techno. Ini membuat aliran bola tidak berjalan dengan baik.