Pendonor diyakini Abdul Haris bakal melebihi kuota. Menurut dia, tidak semua pendonor memenuhi persyaratan, banyak warga pengganti yang bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.”Artinya kantung darah yang disiapkan 100 kantung diyakini habis,” tambahnya.
Hingga saat ini stok darah di wilayahnya terbilang aman. Salah satu indikatornya ialah belum adanya laporan, baik dari pengurus dan warga tentang kekurangan darah.
“Kami belum melihat dari laporan pengurus dan masyarakat tentang kekurangan darah. Tapi kita antisipasi jangan sampai darah itu berkurang,” tutup Haris. (ibl)