IPOL.ID – Presiden Jokowi mengungkap setidaknya ada dua kunci utama untuk bisa mengendalikan Covid-19, khususnya varian Omicron.
Pertama yakni percepatan vaksinasi Covid-19 baik vaksinasi primer maupun vaksin penguat atau booster bagi masyarakat.
“Kedua, pentingnya prokes, utamanya memakai masker. Ini penting untuk diulang-ulang agar seluruh masyarakat taat pada protokol kesehatan,” paparnya, Kamis (17/2/2022).
Pentingnya percepatan vaksinasi bagi kelompok rentan, terutama kepada kelompok lanjut usia atau lansia dan anak.
Sebab, penyebaran varian Omicron yang sangat cepat bisa mengancam kelompok rentan, termasuk terhadap orang yang belum divaksinasi.
Berdasarkan data Satgas Covid-19, tercatat ada penambahan kasus harian Covid-19 sebanyak 64.718 pasien pada 16 Februari 2022.
Angka tersebut kembali memecahkan rekor kasus sepanjang pandemi di Indonesia atau jauh melampaui puncak kasus Delta pada tahun lalu yakni sekitar 56.000 kasus.
Jokowi Sebut Dua Kunci Kendalikan Varian Omicron
