IPOL.ID – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati yang juga Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tekah menetapkan tiga nama calon Ketua Dewan Komisioner OJK. Ketiga nama itu adalah Mahendra Siregar, Darwin SN, dan Iskandar Simorangkir.
Nama-nama itu disebutkan Sri Mulyani bersama anggota pansel lainnya, yaitu Perry Warjiyo, Kartika Wirjoatmodjo, Suahasil Nazara, Dody Budi Waluyo, Agustinus Prasetyantoko, Muhamad Chatib Basri, Ito Warsito dan Julian Noor.
“Sesuai Pasal 12 UU OJK, Presiden akan memilih dan menyampaikan 14 calon anggota Dewan Komisioner kepada DPR, masing-masing dua calon untuk setiap jabatan yang kemudian akan dilakukan proses pemilihan oleh DPR,” sebut Sri Mulyani di Istana Kepresidenan Bogor, Senin (7/3/2022).
Dijelaskan, ketiga calon Ketua Dewan Komisioner OJK ini sudah menjalani empat tahapan seleksi. Pertama adalah seleksi administrasi, kedua ialah penilaian makalah sekaligus rekam jejak dan masukan masyarakat. Terakhir atau ketiga adalah asesmen dan tes kesehatan.