IPOL.ID – Dua desa di Kecamatan Juai, Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan, yang dilanda banjir sejak Jumat (25/3), kini mulai surut. Dua desa yang terdampak yaitu Desa Lalayau dan Desa Mihu di Kecamatan Juai.
“Meski banjir di beberapa wilayah mulai berangsur surut, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengimbau kepada pemerintah daerah dan masyarakat untuk tetap siaga dan waspada mengantisipasi adanya potensi bencana hidrometeorologi,” ujar Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, Minggu (27/3).
Keluarga, lanjut dia, diharapkan dapat memperhatikan rencana kesiapsiagaan keluarga, seperti upaya evakuasi yang aman, penyiapan tas siaga atau pun penerapan protokol kesehatan apabila harus mengungsi sementara.
Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BNPB pada Minggu (27/3) pagi. Tinggi Muka Air (TMA) saat kejadian berkisar antara 10 hingga 50 sentimeter (cm).
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Selatan menyatakan banjir dipicu oleh curah hujan yang tinggi sehingga menyebabkan Sungai Muara Galombang meluap dan berdampak pada pemukiman warga.