IPOL.ID – Para Ibu di Persatuan Isteri Tentara (Persit) menggelar vaksinasi Booster untuk ratusan warga di Markas Yonif Mekanis 201/Jaya Yudha, Pasar Rebo, Jakarta Timur. Kegiatan vaksinasi tersebut juga terbuka lebar bagi warga masyarakat yang hendak mudik di tahun ini.
Ketua Persit KCK Ranting 2, Yonif Mekanis 201, Cabang XI Brigif Mekanis 1 PD Jaya, Hirta Juni Adriansyah mengatakan, pihaknya dalam hal ini Persit melaksanakan kegiatan vaksinasi Booster, Bakti Sosial, dan pengobatan massal gratis dalam rangka HUT Persit Ke-76.
Targetnya, kata dia, vaksinasi Booster ini menyasar sebanyak 250 – 300 warga sekitar. Warga dari luar Yonif 201 pun dapat mendaftarkan diri untuk vaksinasi dosis ke-3 ini. Bagi warga yang belum pernah divaksin dosis 1 dan 2 juga bisa ikut mendaftar.
“Untuk dosis 1 dan 2 kita menggunakan jenis vaksin Sinovac. Sedangkan Booster menggunakan vaksin Pfizer,” kata Hirta Juni saat Kegiatan Bakti Sosial, dan Vaksin Booster Persaluny FK 2000 Bekerjasama Dengan Yonif Mekanis 201/Jaya Yudha Dalam Rangka HUT Persit Ke-76, Minggu (27/3).