“Itu adalah pertanyaan yang harus Anda tanyakan kepada Ten Hag ketika dia di sini soal bagaimana caranya melihat posisi Ronaldo,” papar Rangnick seperti dilaporkan Manchester Evening News.
“Cristiano Ronaldo bukan penyerang tengah. Dia juga tidak ingin bermain pada posisi itu. Agar tidak bermain sentral, Anda harus tampil dengan dua penyerang seperti yang kami lakukan dalam 15 menit terakhir melawan Crystal Palace atau Norwich.
“Namun, jika Anda melihat sepak bola internasional, tidak banyak tim yang bermain dengan dua penyerang. Jadi, ini bukan masalah posisi, ini soal pemain berkualitas seperti apa yang dimiliki Manchester United pada musim depan,” jelas Ralf Rangnick. (bam)