IPOL.ID-Kemenangan 5-0 atas Prancis di laga pembuka perebutan Piala Uber 2022 layak disyukuri tim Indonesia. Namun, keberhasilan itu jangan sampai membuat kondisi Nita Violina Marwah dkk., jadi lengah ketika akan bersua Jerman di pertandingan kedua.
Laga kedua babak penyisihan Grup A Piala Uber lawan Jerman ini akan berlangsung pada Selasa (10/5) mulai pukul 09.00 waktu setempat. Pertandingan ini sangat penting bagi tim Uber Indonesia untuk maju ke babak berikutnya.
Karenanya, manajer tim Hendro Santoso terus mewanti-wakti para pemainnya untuk selalu waspada dan tidak boleh lengah. Maklum, meski di laga pertama kalah 0-5 lawan Jepang, kekuatan Jerman di atas kertas lebih baik dibanding Prancis yang dikalahkan Indonesia di partai pembuka, Minggu (8/5) lalu.
“Kemenangan atas Prancis pantas disyukuri. Tetapi jangan sampai membuat pemain jadi lengah. Sebaliknya harus lebih waspada dan siap bekerja keras lagi saat lawan Jerman yang kekuatannya di atas kertas saya kira lebih baik dibanding Prancis,” kata Hendro di Hotel Ibis Impact Bangkok, tempat tim Indonesia menginap.