IPOL.ID – Tahukah kalian bahwa pada bagian tubuh manusia terdapat sejumlah organ vestisial yang saat ini sudah kehilangan seluruh ataupun sebagian fungsi awal organ melalui proses evolusi.
Salah satunya adalah gigi bungsu, pada dasarnya gigi bungsu tersebut adalah normal dan akan mengalami erupsi seiring bertambahnya usia. Tetapi pada sebagian orang pertumbuhan gigi bungsu ini menyebabkan rasa sakit luar biasa.
Hal itu diungkapkan oleh salah satu peserta Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) segmen Pekerja Penerima Upah (PPU) kelas 1, Pricellia Griselda, 22. Gadis yang akrap disapa Cheryl ini membagikan cerita pengalaman pribadinya saat memanfaatkan Program JKN-KIS untuk mendapatkan layanan kesehatan, termasuk pengalaman operasi pengangkatan gigi bungsunya akibat impaksi.
“Dulu tahun 2015 saya pernah menggunakan jaminan BPJS Kesehatan untuk operasi pengangkatan gigi bungsu, saat pemeriksaan kata dokter pertumbuhan gigi bungsu saya posisinya tidak normal dan terhambat karena rongga mulut yang kurang luas untuk menampung pertumbuhan gigi bungsu, sehingga terjadi impaksi yang menimbulkan gejala sakit gigi, gusi dan rahang bengkak serta rasa sakit saat mengunyah makanan yang saya rasakan,” terang Cheryl.