IPOL.ID – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus melanjutkan pembangunan infrastruktur jalan tol sebagai aksesibilitas pendukung pendistribusian barang dan jasa.
Dengan tujuan, dapat terus menjadi salah satu solusi dan tumpuan untuk menjaga pertumbuhan ekonomi yang positif untuk terhubung ke kawasan satu dengan lainnya. Sekaligus membantu Indonesia dalam rangka pemulihan ekonomi nasional.
Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR, Danang Parikesit, mengatakan, hingga bulan Juni 2022 tercatat total pengoperasian sejumlah ruas Jalan Tol di Indonesia secara keseluruhan telah mencapai sepanjang 2.500 kilometer. Rinciannya, terbagi menjadi 66 ruas jalan tol dan 46 Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) yang ada di Pulau Jawa, Pulau Bali, Pulau Sumatera, Pulau Kalimantan, hingga Pulau Sulawesi.
“Dalam pembangunan infrastruktur khususnya jalan tol, kita tidak hanya berbicara pembangunan secara fisik, tetapi juga peran orang-orang di belakangnya termasuk para wanita yang berperan besar di belakangnya,” kata Danang saat membuka seminar bertajuk “Women’s Leadership Through Their Experiences” sebagai rangkaian HUT BPJT ke-17 di Jakarta, Selasa (21/6).