IPOL.ID – Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, yang hilang di Sungai Aare, Bern, Swiss, akan kembali dilanjutkan hari ini Jumat (3/6/2022).
Namun pada pencarian kali ini tidak akan diikuti oleh Ridwan Kamil dan istrinya. Sebab keduanya telah kembali ke Indonesia pada Kamis (2/6) sore.
Namun begitu masih ada pihak keluarga lain yang akan ikut dalam pencarian Eril.
“Bapak Ridwan Kamil dan keluarga kembali ke Indonesia, pada Kamis sore (2/6) untuk menjalankan tugas sebagai Gubernur Jawa Barat,” demikian keterangan KBRI Bern yang dikutip pada Jumat (3/6/2022).
“Pemantauan upaya pencarian, koordinasi dengan KBRI Bern, dan komunikasi dengan otoritas Swiss akan terus dilanjutkan oleh Paman Sdr. Eril, Bapak Elpi Nazmuzaman beserta wakil keluarga yang telah tiba di Bern pada hari Rabu (1/6),” imbuh keterangan itu.
Pada Kamis, pencarian dilakukan dengan patroli darat, patroli perahu, dan penerbangan drone. KBRI Bern mengatakan penyelaman tidak dilakukan hari itu karena derasnya arus Sungai Aare.
Pencarian difokuskan di area Marzili hingga pintu air Engehalde, serta patroli di area antara Schwellenmaetelli hingga Wohlensee. Ridwan Kamil dan istri juga ikut serta dalam pencarian.