IPOL.ID-Satu medali emas lagi diraih tim Indonesia di WRC 2022 Bosnia and Herzegovina dari tim Yunior U23 Indonesia di nomor slalom. Slalom di Sungai Vrbas, Banjaluka, Bosnia.
Sementara mereka meraih peringkat tertinggi secara keseluruhan setelah menyelesaikan Sprint pada posisi 4 dan Head to Head (H2H) pada posisi 1.
Menurut pelatih Aceng Supendi, tim Yunior bertekad untuk mengambil kemenangan di nomor terakhir DRR yang akan dilaksanakan dua hari lagi di sungai Tara-Foca.
Sementara di nomor Slalom menempatkan tim Masters Women Indonesia (WMI) yang didukung oleh Bsnk BTN dan PT Timah pada posisi di peringkat 5.
Lomba Slalom adalah lomba yang dianggap paling bergengsi oleh karena menguji ketrampilan teknik para peserta dalam melalui jeram dimana ditempatkan sebanyak1 14 gawang.
Terdapat 2 macam gawang yaitu gawang hijau yang harus dimasuki dari hulu ke hilir dan gawang merah yang harus dimasuki dari hilir ke hulu.
Lintasan jalur pada lomba ini berarus kencang sehingga dibutuhkan ketrampilan yang tinggi untuk dapat melaluinya . Sebanyak 6 gawang dipasang untuk mengarah ke hulu (upstream) dimana dua diantaranya sangat sulit untuk dapat dilalui.
Beberapa gawang juga ditempatkan di depan batu dan memotong jeram sehingga apabila kurang cermat dalam melewatinya dapat menyebabkan perahu terbalik atau terperangkap menempel di batu.