IPOL.ID – Kabar gembira datang dari RS Premier Bintaro. Kehadiran alat Magnetic Resonance Imaging (MRI) berteknologi mutakhir yakni MRI 3 Tesla, membuat pasien khususnya di kawasan Jabodetabek, tak perlu pergi jauh-jauh ke luar negeri untuk menegakkan diagnosa penyakit dengan lebih detail dan akurat. Terbukti, hanya dalam dua bulan sejak peluncuran, MRI 3 Tesla sudah dirasakan manfaatnya oleh lebih dari 500 pasien.
Hal tersebut mengemuka dalam acara Health Talk yang dibawakan oleh dr. Raditya Utomo, Sp.Rad(K) dan dr. Riris Himawati Sp.Rad, yang bertemakan “RS Premier Bintaro Luncurkan Teknologi Terkini MRI 3 Tesla.”
“Alat ini berteknologi terkini dan terbaru, harus diakui masih jarang RS yang memiliki MRI3 Tesla ini,” ungkap Raditya Utomo, dokter spesialis Radiologi RS Premier Bintaro Selasa (26/07/22).
Dikatakan pelayanan kesehatan di Indonesia semakin hari semakin berkembang pesat. Orang yang biasanya mencari pelayanan kesehatan keluar negeri karena dianggap memiliki teknologi lebih canggih, kini tidak perlu repot bepergian keluar Indonesia. Teknologi canggih yang dimiliki oleh RS Premier Bintaro dapat menjawab kebutuhan tersebut.