IPOL.ID – Polri mencopot Karo Paminal Divpropam Polri Brigjen Hendra Kurniawan dan Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto dari jabatannya.
Penonaktifan tersebut buntut dari pengusutan kasus penembakan Brigadir J oleh Bharada E di rumah dinas Kadiv Propam nonaktif Irjen Ferdy Sambo.
“Pada malam hari ini memutuskan untuk menonaktifkan dua orang, pertama Karo Paminal Divpropam Polri Brigjen Hendra Kurniawan dan Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo, Rabu (20/7/2022).
Namun Dedi belum merinci alasan pencopotan tersebut. Hanya saja, pencopotan ini diduga terkait kasus kematian Brigadir J alias Nofriansyah Yosua Hutabarat.
Sebelumnya Kamarudin Simanjuntak, Pengacara Keluarga Almarhum Brigadir J juga mendesak pencopotan itu agar kasus ini dapat berjalan dengan transparan dan independen.
Dedi menambahkan, Polri belum menentukan siapa penanggung jawab sementara (Pjs) atau pejabat pengganti dua posisi tersebut.
“Siapa Pjs-nya akan secara administratif ditunjuk Kapolda,” ujarnya.
Kasus Baku Tembak di Rumah Ferdy Sambo, Polri Copot Karopaminal dan Kapolres Jaksel
