Sementara penyerang sayap PSS, Muhammad Rifky Suryawan pun juga tidak lepas dari badai cedera. Beruntung pemain kelahiran Kalasan, Sleman itu secara kemajuan penanganan sudah mengikuti latihan bersama tim, tinggal dalam masa pantauan tim medis PSS.
Di sisi lain, bek sayap PSS asal Medan, Sumatera Utara, Syaiful Ramadhan mengalami gangguan cedera engkel usai laga kontra Persebaya pada waktu yang lalu. Menurut Alfian, Syaiful masih dalam pantauan dan saat ini belum bisa berlatih reguler dan harus menepi.
“Sedangkan kondisi dari striker muda Saddam Gaffar, ada masalah di paha depan. Kemungkinan 10 hari lagi bisa bergabung latihan bareng tim. Sementara itu, kondisi bek muda Rizza Fadilah, yakni post off ACL. Sudah enam bulan pemulihan sekarang tinggal peningkatan fisik agar kondisinya sama dengan teman-teman yang lain,” katanya.
Dua pemain lain juga masuk di meja perawatan tim medis PSS, yakni penyerang Komarudin dan Todd Ferre. Komarudin mengalami cedera engkel ketika bertanding dengan Persib Bandung, sedang Todd Ferre usai laga kontra Persebaya, ada masalah di otot tibiles anterior akibat mengalami benturan dan kelelahan.