IPOL.ID – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, Irjen Ferdy Sambo melakukan intervensi olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pemeriksaan saksi kasus pembunuhan Brigadir J.
Jenderal Sigit menyampikan itu dalam rapat dengar pendapat (RDP) bersama Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Rabu (24/8/2022).
“Olah TKP dan pemeriksaan yang dilakukan Polres Metro Jakarta Selatan telah mendapatkan intervensi dari FS,” ujar Sigit.
Dengan adanya intervensi itu, proses penyidikan dan olah tempat kejadian perkara kasus Brigadir J berjalan tidak profesional.
“Sehingga proses penyidikan dan olah TKP menjadi tidak profesional,” sebut Sigit.
Sigit menyebut eks Kapolres Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi menggelar konferensi pers pada 12 Juli terkait penyidikan kematian Brigadir J.
Polres Metro Jaksel melakukan olah TKP dan melakukan pemeriksaan terhadap 4 orang saksi di TKP
“Namun olah TKP dan pemeriksaan yang dilakukan Polres Jaksel telah mendapatkan intervensi dari saudara FS, sehingga proses penyidikan dan olah TKP yang dilaksanakan menjadi tidak profesional,” katanya. (Far)