IPOL.ID – Sebagai salah satu negara maritim terbesar, Indonesia memiliki total wilayah sekitar 7,81 juta km² yang terdiri dari seluas 3,25 juta km² lautan.
Dengan potensi tersebut, menurut data Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) pada tahun 2019, tercatat ada kenaikan sebesar 10,8% pada nilai ekspor.
Melihat hal tersebut, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui Indonesia Telecommunication & Digital Research Institute (ITDRI) berkolaborasi bersama Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan Perikanan (BRSDM KP) untuk mengaktivasi jaringan kolaborasi Penta-Helix di bidang ekonomi biru yang mencakup semua sektor ekonomi yang memanfaatkan dan mempengaruhi sumber daya terkait air.
ITDRI dan BRSDM KP menyuguhkan pendidikan, pelatihan berbasis Learning Journey, serta penyuluhan talenta di bidang kelautan dan perikanan melalui dua kegiatan yaitu Transformasi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Efektivitas Pembelajaran dan Pengawasan.
Adapun inisiasi yang akan dilakukan berfokus pada talenta yang meliputi Smart Fisheries Village (SFV), Penangkapan Ikan Terukur (PIT), penggabungan Politeknik KP, project bank genetika (Gen Bank), serta implementasi lain terbatas terlebih dahulu di lingkungan BRSDM KP.