IPOL.ID – Sebagai salah satu universitas swasta tertua di Indonesia yang juga terkenal sebagai Kampus Merah Putih, Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) mendorong mahasiswa baru untuk lebih mencintai NKRI dan menjaga semangat antikorupsi.
Menurut Rektor Universitas Moestopo, Paiman Raharjo pembekalan ini sangatlah penting. Karena para mahasiswa adalah generasi muda penerus bangsa.
Ada beberapa materi yang dipaparkan pada acara bertajuk ‘Peresmian Mahasiswa Baru dan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun Akademik 2022-2023’ yang digelar pada 31 Agustus-2 September tersebut. Selain berkaitan dengan pengenalan Pimpinan Universitas dan pengenalan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKW), para mahasiswa baru juga dibekali beberapa hal penting lain.
Materi pertama adalah terkait dengan wawasan kebangsaan dan ketahanan nasional, ada pula materi terkait dengan pemberantasan korupsi dan penyuluhan narkoba.
Tiga tema ini, menurut Paiman, sangatlah penting bagi mahasiswa baru. Sebab dengan pembekalan tersebut mahasiswa nantinya diharapkan akan menjadi mahasiswa yang bersih dari narkoba, mahasiswa yang mencintai tanah air, mahasiswa yang peduli dengan ketahanan dan persatuan Indonesia, dan mahasiswa yang memiliki semangat antikorupsi.