IPOL.ID – Dunia masih sibuk melawan Covid-19 dan virus cacar monyet alias monkeypox, kini muncul penyakit menular lain yang membahayakan umat manusia.
Flu tomat diidentifikasi pertama kali di India pada 6 Mei 2022. Hingga saat ini tercatat telah menginfeksi 82 anak dan seluruhnya berusia di bawah lima tahun. Demikian hasil riset dari Lancet Respiratory Medicine Journal.
Selain balita, ada 26 anak berusia 10 tahun yang diduga menderita flu tomat. Nama uniknya dilatarbelakangi penyakit baru itu ditandai dengan lepuh merah di kulit yang disertai demam dan nyeri sendi.
“Sama seperti kita menghadapi kemungkinan munculnya gelombang keempat Covid-19, virus baru yang juga disebut dikenal demam tomat telah muncul di India, tepatnya di negara bagian Kerala pada anak-anak balita (di bawah lima tahun),” tulis Lancet.
“Infeksi virus langka ini berstatus endemik dan tidak mengancam jiwa. Nmun, karena pengalaman mengerikan dari pandemi Covid-19, diperlukan manajemen yang waspada untuk mencegahnya mewabah,” sebut laporan itu.