Di sisi yang lain, beliau adalah figur yang independen karena tidak memiliki record keterikatan dengan konfigurasi politik dan birokrasi DKI. Sehingga akan leluasa melakukan terobosan-terobosan kinerja dalam tata kelola pemerintahan.
Bahtiar dianggap memiliki jam terbang birokrasi yang komplit, punya pengalaman eksekutif sebagai Pjs. Gubernur Riau dan di Kemendagri dipercaya sebagai Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum, sosok profesional dalam mengelola persatuan dan kesatuan, pembinaan wawasan kebangsaan. Sehingga bisa merawat harmoni sosial politik Jakarta. (ahmad)