IPOL.ID – Gudang JNE di Cimanggis, Depok terbakar pada Senin (12/9/2022). Akibatnya, barang kiriman pelanggan ludes dilalap api.
Terkait kebakaran ini, Head Of Media Relation, Kurnia Nugraha, meminta maaf kepada semua pelangggan termasuk warga sekitar gudang.
“Kami menyampaikan permohonan maaf atas terjadinya musibah ini, khususnya kepada masyarakat yang berada di sekitar lokasi kejadian,” kata Kurnia dalam keterangannya, Senin (12/9/2022).
Pihaknya belum bisa mengungkapkan penyebab kebakaran di gudang yang berlokasi di Jl. Pekapuran No. 3 Curug, Kec Cimanggis, Kota Depok. Meski begitu, proses pengiriman barang yang tidak terdampak tetap beroperasi normal.
“JNE berkomitmen akan melakukan proses ganti rugi terhadap barang-barang kiriman pelanggan yang rusak akibat musibah ini,” katanya.
Berikut keterangan lengkap JNE terkait kebakaran gudang di Depok:
Sehubungan dengan terjadinya musibah kebakaran Gudang JNE Cimanggis pada 12 September 2022 dinihari, yang berlokasi di Jl. Pekapuran No. 3 Curug, Kec Cimanggis, Kota Depok bersama ini kami sampaikan tanggapan resmi dari Manajemen JNE :