IPOL.ID – Tabrakan beruntun dilaporkan terjadi di KM 253 Tol Pejagan-Pemalang, Minggu (18/9). Kecelakaan yang melibatkan sekitar 10 kendaraan itu membuat arus lalu lintas macet total mulai dari Rest Area 252 dari Kanci arah Brebes sebelum Pemalang, setelah Pejagan.
Melansir Suara Surabaya, Nuning Rodiyah, salah satu pendengarnya melaporkan, kecelakaan beruntun terjadi di dekat kebakaran lahan di Tol Pejagan-Pemalang arah Brebes sekitar pukul 14.15 WIB.
Menurut Nuning yang juga Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia ini, ada 10 kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun tersebut.
Linda, petugas Jasa Marga Pusat ketika dikonfirmasi mengungkapkan, kecelakaan terjadi di kilometer 250.600. Lokasi kecelakaan berada di wilayah pengelolaan PT Waskita, bukan PT Jasa Marga.
Sampai berita ini diturunkan, belum ada informasi detail terkait kecelakaan. Baik itu jumlah kendaraan maupun korban. (ahmad)