IPOL.ID – Wahana Piranti Guna (WPG) menggelar serangkaian program menarik terkait kehadiran System Builder PC dan GeForce RTX 30 series di ekshibisi produk-produk TI terbesar di Jawa Tengah (Jateng) dan DIY, yakni Yogyakomtek 2022. Acara berlangsung hingga 14 September di Jogja Expo Center (JEC).
Didukung NVIDIA, produk yang dihadirkan dan didemonstrasikan adalah System Builder PC yang dibuat dan ditenagai khusus dengan GPU terbaru NVIDIA GeForce RTX 30 Series. Yakni, GeForce RTX PCs dan GeForce Esports PCs.
Seri PC tersebut dirancang untuk memiliki kapabilitas prima dan mampu menghadirkan pengalaman terbaik bagi para gamers maupun para kreator digital. System builder PC memiliki keunggulan.
Di antaranya, kata Consumer Business Lead Indonesia, NVIDIA, Adrian Lesmono, harga lebih ekonomis karena spesifikasi bisa disesuaikan dengan kebutuhan, lebih bertenaga dan bisa di-upgrade. Keunggulan ini dapat dioptimalkan untuk mendukung industri digital dan kreativitasnya.
“Seri PC tersebut dirancang untuk memiliki kapabilitas prima, mampu menghadirkan pengalaman terbaik bagi para gamers maupun para kreator digital lainnya. Mereka tinggal pilih spesifikasi yang dibutuhkan dan bisa bermain game sehingga bisa berkreasi di rumah masing-masing,” ujar Adrian.