Tapi hal itu tidak menyurutkan keyakinan tim untuk mampu meraih hasil maksimal.
“Secara persiapan apalagi ditambah dengan hasil cukup bagus di dua ujicoba turnamen di Yogyakarta menurut saya tim ini sudah siap bertanding,” tutur Eddy.
“Harapannya tentu meraih prestasi sebaik-baiknya dan yang terpenting mampu mempertahankan juara Piala Suhandinata,” harap Eddy.
Sementara andalan tunggal putri Mutiara Ayu Puspitasari mengaku akan memanfaatkan perjalanan dengan beristirahat.
“Perjalanan nanti saya menyiapkan banyak air putih. Harus banyak minum. Selain itu, saya mau memanfaatkannya dengan istirahat,” ujar Mutiara.
“Secara persiapan sudah bagus, kemarin dua turnamen di Yogyakarta juga hasilnya cukup baik. Ini menambah kepercayaan diri saya,” pungkas juara Kapal Api Indonesia International Series 2022 ini. (bam)