IPOL.ID – Seorang remaja asal Sawangan, Depok, Jabar, dirujuk ke RS Cipto Mangunkusumo (RSCM) karena diduga mengalami gagal ginjal akut misterius. Pasien sebelumnya dirawat di RSUD Depok selama empat hari.
Devi Maryori, Dirut RSUD Depok, mengungkapkan, pasien ini berusia 15 tahun. “Satu kasus anak usia 15 tahun dan sudah dirujuk ke RSCM, gejala klinis dan pemeriksaan mengarah ke gagal ginjal akut,” ungkapnya, Rabu (26/10).
Pasien remaja itu diterima RSUD Depok hari Senin (17/10). Lalu menjalani perawatan empat hari hingga dirujuk ke RSCM lantaran kadar ureum di atas 0,3 mili. “Berdasarkan hasil pemeriksaan fisik, pemeriksaan penunjang, sudah bisa dikatakan gagal ginjal sehingga langsung dirujuk ke RSCM,” tandasnya.
Ada dugaan, pasien asal Duren Mekar, Sawangan itu pernah mengonsumsi obat sirop. “Ini kasus pertama gagal ginjal akut di Depok yang ditangani RSUD Depok,” ujarnya. (ahmad)