“Kita berikan mereka acara berbasis Bahasa Inggris supaya mahasiswa dapat meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris dan tidak lagi takut untuk berkomunikasi dengan orang asing. Saya berharap mereka berani dan pintar berbahasa Inggris agar lulusan UKI terus menjadi lulusan yang terpercaya dan punya kapasitas internasional,” tambah Hendrikus.
Sementara itu, Ketua HMPS Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Aprilliani menilai bahwa pendidikan Bahasa Inggris sangat penting. Dengan adanya acara ini diharapkan mahasiswa mendapatkan ilmu dengan cara belajar Bahasa Inggris yang lebih mudah dan fun.
“Semoga kegiatan ini bisa meningkatkan skills terutama bagi mereka yang mau belajar dan ingin tahu bagaimana cara menggunakan metode yang fun. Saya berharap bisa lebih semangat lagi belajar Bahasa Inggris. Ke depan kami akan menyelenggarakan kegiatan serupa dengan melihat antusiasme dari peserta,” pungkasnya. (irma)