IPOL.ID – Setelah dua kali penyelenggaraan acara wisuda di gelar secara online dikarenakan masa pandemi Covid-19, Universitas Satya Negara Indonesia (USNI) kembali menggelar Wisuda XXVI TA. 2021/2022, di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta. Acara yang dihelat pada Sabtu, 26 November 2022, dengan mengusung tema “Peluang dan Tantangan Globalisasi di Era Digital”, ini, berjalan dengan protokol kesehatan yang ketat bagi seluruh undangan yang hadir.
Dalam acara wisuda ke-26, Rektor Universitas Satya Negara Indonesia, Prof. Ir. Johnner Sitompul, M.Sc., P.hD melantik wisudawan/ti sebanyak 538 orang. Hal tersebut disampaikan Sandra Olifia, M.Si selaku Ketua Pelaksana Wisuda Ahli Madya, Sarjana, dan Magister Universitas Satya Negara Indonesia, dalam laporannya di hadapan Sidang Terbuka Senat Universitas Satya Negara Indonesia dan undangan.
Dalam kesempatan tersebut, Sandra berpesan agar semua ilmu pengetahuan, keterampilan dan nilai-nilai kehidupan yang telah dipelajari selama kuliah dapat menjadi bekal untuk berkarya nyata secara profesional dan berintegritas, baik dalam ranah keluarga, masyarakat maupun bangsa.