Kedua, publik optimis ekonomi rumah tangga tahun depan lebih baik. Publik menyatakan ekonomi rumah tangga mereka tahun depan lebih baik berada diatas 60%. Menteri Koordinator Ekonomi, Airlangga merupakan Ketua Umum Partai Golkar.
“Alasan ketiga, Golkar dan Ketua Umumnya Airlangga muncul sebagai game changer/Trendsetter melalui Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Lahirnya KIB mengubah tren politik,” ujarnya.
Ade menambahkan, saat dalam ruang publik, pendukung syariat Islam untuk hukum negara juga menanjak 10 tahun belakangan ini (2012-2022). Populasi yang pro pada syariat Islam sebagai aturan hukum kenegaraan terus naik dari tahun ke tahun. Pada tahun 2012, populasi pro pada syariat Islam sebagai hukum kenegaraan sebesar 5,6%.
Di tahun 2017 meningkat menjadi 9,3%. Dan pada tahun 2022 saat ini meningkat kembali menjadi 12,5%. “Ternyata partai yang didukung oleh mayoritas pro-syariat Islam di ruang publik berbeda dengan partai yang didukung oleh mayoritas pemilih tidak pro-syariat Islam di ruang publik,” ungkapnya.