Lebih lanjut, Bambang juga menyoroti perbedaan prestasi sepakbola Indonesia dengan sejumlah negara Asia seperti Jepang da Korea Selatan.
“Kita juga kaget, Korea bisa maju ke Piala Dunia. Padahal fisik sama dengan kita, mereka juga negara empat musim. Jepang juga bisa. Tapi kenapa Republik ini tdak bisa,” jelasnya.
Di sisi lain, Bambang mengungkapkan, dirinya berterma kasih atas dukungan yang diberikan kepadanya. Namun, Bambang menegaskan bahwa dirinya saat ini masih kader partai yang mendapatkan tugas dari kepartaian.
“Ya kalau memang teman -teman mendukung, tentu harus bersama-sama. Tidak bisa saya sendirian. Prinsip saya oke. Tapi ingat, saya hari ini kader partai yang mendapatkan tugas dari kepartaian,” ucapnya.
“Saya juga Komisi III DPR RI dan ketua pemenangan pemilu. Ya berarti harus mendapatkan izin dulu dari Ketua Umum, kalau tidak ya saya harus tetap dengan tugas yang sekarang,” jelasnya. (bam)