IPOL.ID-Ambisi Belanda lolos ke perempat final Piala Dunia 2022 tercapai setelah menang 3-1 atas Amerika Serikat di babak 16 besar di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Sabtu (3//12).
Amerika Serikat lebih banyak melakukan penguasaan bola di babak pertama dan kedua laga ini. Namun Belanda lebih jeli dan tajam dalam penyelesaian akhir.
Tiga gol kemenangan Belanda dicetak Memphis Depay, Daley Blind, dan Denzel Dumfries. Sementara Amerika hanya mampu mencetak satu gol melalui Haji Wright.
Gol pertama dicetak Depay pada menit sepuluh. Menerima umpan silang dari Dumfries, Depay dengan mudah melepaskan tendangan ke pojok kanan gawang AS yang dikawal Matt Turner. Ini adalah kali pertama timnas AS kebobolan lewat skema open play di Piala Dunia 2022.
De Oranje kemudian menggandakan keunggulan saat injury time babak pertama. Lagi-lagi umpan tarik Dumfries dari sisi kanan menjadi penentu, kali ini dimanfaatkan Daley Blind untuk mencetak gol kedua Belanda. 2-0 untuk Belanda bertahan hingga akhir babak pertama.