Pertandingan babak kedua lebih hidup. Amerika Serikat nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-49 lewat Tim Ream yang mendapat umpan Weston McKennie di dalam kotak penalti. Bola sontekan Ream tidak sempurna, tapi berjalan ke gawang Belanda sebelum dibuang Cody Gakpo sebelum masuk gawang.
Satu menit kemudian Belanda nyaris unggul 3-0 ketika Walker Zimmerman hampir melakukan gol bunuh diri saat mengantisipasi umpan silang Denzel Dumfries. Beruntung kiper Matt Turner melakukan penyelamatan gemilang.
Belanda kembali mendapatkan peluang pada menit ke-61. Lagi-lagi Turner menjadi penyelamat Amerika Serikat ketika menepis tendangan Depay.
Setelah beberapa peluang, Amerika akhirnya memperkecil kedudukan 1-2 pada menit ke-76 lewat gol Haji Wright. Pemain klub Turki, Antalyaspor, itu menciptakan gol yang terbilang hoki.
Menerima umpan Christian Pulisic dari sisi kanan, Wright berusaha melepaskan tendangan menggunakan bagian dalam kaki kanan. Tendangan Wright tidak sempurna. Bola justru melambung ke sisi belakang Wright dan bersarang ke pojok kanan gawang Belanda yang dikawal Andries Noppert.