“Kami akan meminta waktu segera dan menunggu kesiapan dari beliau (Prabowo),” katanya.
Adapun kehadiran Sandi dalam acara Silaturahmi Akbar PPP DIY ini lewat undangan yang diberikan oleh ketua DPW PPP DIY M. Yazid sekitar 6 bulan lalu kepadanya. Selain itu, klaimnya, juga hampir bersamaan dengan agenda kerjanya sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (RI).
“Ini merupakan suatu kehormatan bisa hadir,” ujarnya.
Acara Silaturahmi Akbar PPP DIY ini sendiri dihadiri para petinggi partai berlambang Kakbah. Antara lain Mardiono, Arwani Tomafi, Musyaffa Noer, Achmad Baidowi, Muhammad Romahurmuziy dan beberapa tokoh lainnya.
Dalam acara itu, Sandiaga turut memberikan sepatah sambutan, termasuk pantun sebagai kado Harlah PPP ke-50..(bam)