“Saya gembira dengan kemenangan, meski harus bertarung tiga gim. Saya berusaha keras untuk mengalahkan Li,” ujar Ginting.
Pada gim kedua, hingga poin 7 sebenarnya Ginting mampu mengontrol permainan lawan. Setelah itu banyak kesalahan yang dilakukan. Berkali-kali permainan netnya tidak menyeberang ke bidang permainan lawan. Permainannya terasa monoton.
“Gim kedua, permainan saya mungkin terlalu monoton. Lawan rupanya sudah belajar dari kekalahan gim pertama dengan mengubah strategi. Sayangnya, saya masih tetap dengan pola permainan yang sama. Masih monoton. Coba berubah strategi, tetapi saya malah kurang tenang,” tutur Ginting.
Gim ketiga, Ginting masih sering melakukan kesalahan. Permainan netnya kerap diantisipasi lawan. Setelah tertinggal 6-10, Ginting lalu bisa bangkit hingga menyamakan kedudukan 10-10 dan bahkan jadi unggul 11-10 di interval gim ketiga.
Permainan netnya kembali hidup. Variasi serangannya makin kaya. Bahkan dalam satu reli, pukulannya membuat shuttlecock sempat bergulir di net yang mengantarkan jadi unggul 13-10. Serangan Ginting makin tajam, hingga memimpin 16-11.