“Harapannya dengan fitur ini seluruh warga Jakarta bisa mengakses layanan personalisasi sesuai kebutuhan masing-masing,” sebutnya.
Informasi layanan Pemprov DKI Jakarta yang bisa diakses antara lain bantuan pendidikan, kesehatan (vaksinasi dan bantuan kepesertaan Jaminan Kesehatan), bantuan sosial untuk anggota keluarga, bantuan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), bantuan penerimaan manfaat pangan bersubsidi, serta informasi rusunawa berdasarkan NIK.
Dalam 3 bulan terkahir, JSC mendapat beberapa penghargaan nasional, di antaranya Top 45 Inovasi, sebuah penghargaan pelayanan publik kompetisi inovasi pelayanan publik di lingkungan kementrian/lembaga, pemerintah daerah, BUMN dan BUMD Tahun 2022.
Penghargaan yang lain adalah Inovative Government Awards 2022, Top 3 Inovasi Aplikasi Daerah Regsosek dari Bappenas, Apresiasi Daya Saing Digital kategori Best Practices Provinsi, East Ventures Digital Competitiveness Index 2022.
“Yang paling mantap ialah terpilihnya 5 inovasi JSC masuk dalam nominasi WSIS Prizes 2023 yang diselenggarakan oleh IPU PBB,” tandasnya.